Jumat, 09 Maret 2012

Masjid....oh....Masjid



Sebuah fenomena yang luar biasa seperti yang kita saksikan saat ini. Begitu besar antusiasme kaum muslimin untuk membagun sarana peribadatan Masjid/Mushola.
Bangunan yang sudah ada direnovasi sedemikian rupa sehingga tampak mewah bahkan ada kecenderungan untuk berlomba-lomba membangun fisik bangunan diantara satu Masjid/Mushola dengan Masjid/Mushola yang lain.
Tentu saja rasa syukur harus kita panjatkan karena dari yang demikian tersebut kita bisa tarik benang merah bahwa kesadaran masyarakat disekitar Masjid/Mushola untuk berinfaq/sodaqoh cukup besar sebab untuk membangun atau merenovasi sebuah Masjid/Mushola membutuhkan uluran dana yang cukup besar.
Namun begitu kadang - kadang megahnya bangunan ini tidak diikuti dengan pembinaan Jamaah yang intens sehingga ironi bisa kita saksikan dimana-mana apabila Masjid/Mushola itu berada diperkotaan maka kadang-kadang aktifitas nya hampir tidak terlihat hanya sebatas untuk sholat, namun apabila Masjid/Mushola itu di Pedesaan kondisi kebersihan amatlah terbengkalai tempat wudhu yang kotor, kamar mandi yang berlumut, ruang dalam masjid yang berserakan. Setidaknya kondisi seperti ini bisa mencermin seberapa besar kesemarakan Masjid/Mushola untuk kegiatan.

0 komentar: