Selasa, 01 November 2011

Amalan yang disyariatkan pada bulan Haji

Alhamdulillah kita telah sampai pada bulan Dzul Hijjah atau yang lebih mashur kita sebut dengan bulan Haji.

Tentu saja bulan ini adalah merupakan salah satu bulan yang istimewa karena di bulan inilah salah satu dari kewajiban umat islam terutama bagi yang mampu melaksanakan kewajibannya yaitu Haji.

Pertanyaan yang timbul kemudian adalah bagaimana atau amalan apa yang sebaiknya dikerjakan bagi yang rejekinya belum cukup untuk menunaikan ibadah haji.
Berikut adalah beberapa amaliah yang disyariatkan :

1. Ibadah Haji dan Umroh adalah utama bahkan wajib bagi yang sudah mampu

2. Berpuasa, khususnya pada tanggal 9 atau hari arofah.

3. Memperbanyak Takbir, Tahlil dan Tahmid.

4. Memperbanyak
istighfar,bertobat dan menutup setiap pintu maksiat.

5.Melaksanakan ibadah Qurban

6. Menghadiri Sholat I'ed.

7. Bersedekah dengan harta terbaik.

Demikian semoga kita diberi kekuatan untuk dapat melaksanakan amaliah-amaliah tersebut, sehingga bulan Dzul Hijjah ini bisa dijadikan momentum untuk meningkatkan kadar kualitas dan kuantitas ibadah kita. Amiiin.

0 komentar: